KIOS IGO, merupakan toko online yang menjual produk-produk lokal berkualitas. Seiring dengan maraknya penipuan yang terjadi dalam kegiatan jual-beli online di indonesia, toko online yang bertema 'IGO' atau 'Indonesian products Go Online' ini memberikan kemudahan konsumen dalam melakukan perbelanjaan secara online dengan sumber seller/pedangang yang terpercaya dan dapat dibuktikan keberadaannya, sehingga buyer/pembeli tidak perlu merasa takut untuk melakukan perbelanjaan secara online. Pemilik KIOS IGO yang akan bertanggung jawab secara penuh terkait segala transaksi yang terjadi di KIOS IGO.
Owner/pemilik 'KIOS IGO' bernama tirto fadhlan mamduhan, pria kelahiran 18 juni 1992 ini sedang menjalankan pendidikan S1 Teknik Geofisika di UPN "Veteran" Yogyakarta. Hobinya dalam berjualan telah membawanya untuk mendalami bidang bisnis online, karena keterbatasan dalam pembiayaan dia membangun 'KIOS IGO' dengan situs 'gratisan'. Tapi hal ini tidak menghalanginya untuk tetap berjualan secara online untuk memudahkan teman-teman yang ingin mendapatkan kemudahan dalam melakukan perbelanjaan secara online, setra terpercaya.
Untuk menambah kepercayaan kepada pelanggan 'KIOS IGO' pemilik sangat mempersilahkan jika ada pelanggan yang ingin bersilaturahmi dan berkunjung langsung ke kediamannya di Perum Puri Pipit No.2 Jetis Wedomartani, Sleman, Yogyakarta. Dan jika dia sedang pulang ke kampung halamannya di bekasi, pelanggan 'KIOS IGO' juga dipersilahkan jika ingin bersilaturahmi ke BJI JL. Kamper 2 Blok A16/168, 02/09, Bekasi Timur.
Happy Shopping,



Posting Komentar